Rilis 1 Februari 2023, Spesifikasi dan Perawakan Samsung Galaxy S23 dan S23 Plus Mulai Ramai, Intip Yuk!

- 20 Januari 2023, 19:35 WIB
Begini bocoran tampilan Samsung S23 dari media Jerman.
Begini bocoran tampilan Samsung S23 dari media Jerman. /

MANADOKU, Pikiran Rakyat – Kejutan dari kehadiran jajaran flagship baru Samsung Galaxy S23 tampaknya sudah mulai beredar disejumlah media berbasis online.

Desain dan karakteristik teknis model Samsung Galaxy S23 dan S23 Plus dipublikasikan kali ini oleh salah satu media berasal dari Jerman yaitu WinFuture.

Mereka mengonfirmasi bocoran sebelumnya yang memperlihatkan bentuk bodi membulat dari lini model dengan penempatan kamera ala Samsung Ultra saat ini.

Smartphone ini memiliki desain yang identik, kecuali ukuran layar dan casing.

Selain itu, kemampuannya pun berbeda satu sama lain dalam kapasitas drive dan baterai.

Baca Juga: Duduk Perkara Bocah 14 Tahun di Minut Digunduli -Diarak Warga gegara Dituduh Curi Ponsel

Kecepatan pengisian daya dan dukungan untuk protokol komunikasi UWB yang belum terjangkau oleh model S23.

Beginilah karakteristik teknis lengkap dari produk baru Samsung Galaxy S23 dan S23+ versi Eropa :

Spesifikasi lengkap Samsung Galaxy S23 dan S23+
Spesifikasi lengkap Samsung Galaxy S23 dan S23+

Sumber lain dari Mizha juga menyebutkan, desain dan spesifikasi Samsung Galaxy S23 bahkan sebelum smartphone resmi dirilis.

Selain itu, Samsung Galaxy S23 dan S23+ juga mendukung dua slot untuk kartu SIM dan akan memiliki dukungan eSIM.

Baca Juga: Duduk Perkara Bocah 14 Tahun di Minut Digunduli -Diarak Warga gegara Dituduh Curi Ponsel

Seperti di Jerman, memesan Samsung Galaxy S23 dan S23+ sebelum resmi dirilis pembeli akan mendapat menggandakan kapasitas drive tanpa dikenakan biaya tambahan.

Misalnya dengan memesan model 128 GB, Anda bisa mendapatkan 256 GB dan dengan memesan opsi terbesar.

Dan yang perlu anda ketahui, dari pihak pabrikan menyebutkan Samsung Galaxy S23 dan S23+ akan secara resmi dirilis pada 1 Februari 2023 mendatang. ***

Editor: Suprianto Suwardi

Sumber: winfuture.de


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah