Kemenag: Pemulangan 750 Jemaah Haji Sulawesi Utara Berlangsung Sukses

- 1 Agustus 2023, 08:00 WIB
Seorang jemaah haji lansia asal Sulawesi Utara sedang dipandu petugas kesehatan
Seorang jemaah haji lansia asal Sulawesi Utara sedang dipandu petugas kesehatan /Istimewa/

MANADOKU.com – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Sulawesi Utara, Hi. Sarbin Sehe, menjelaskan bahwa sebanyak 750 jemaah haji yang telah menyelesaikan ibadah di Tanah Suci Makkah telah kembali ke provinsi tersebut.

Sebanyak 756 orang berangkat untuk menunaikan ibadah haji dan 750 orang telah pulang, sementara enam lainnya meninggal dunia.

Para jemaah haji dari Kloter 16, 17, dan 18 tiba di Sulawesi Utara melalui Bandara Sam Ratulangi Manado. Proses kepulangan jemaah haji dilakukan dalam empat penerbangan.

Pada penerbangan pertama, 180 haji dari Kloter 16 yang berasal dari Bolaang Mongondow, Bolaang Mongondow Selatan, Bolaang Mongondow Timur, Bolaang Mongondow Utara, dan Mitra tiba pada hari Minggu pukul 06.00 WITA dengan pesawat carter Lion Air JT 3756.

Baca Juga: 753 Jamaah Calon Haji Sulawesi Utara Siap Diberangkatkan

Selanjutnya, pada hari Senin, penerbangan carter pertama Lion Air JT 3756 tiba pukul 05.45 WITA membawa 179 haji dari Kloter 17 yang berasal dari Kotamobagu, Tomohon, Minahasa Sangihe, dan Minsel.

Kemudian, penerbangan carter kedua dengan Lion Air JT 3766 tiba pukul 06.00 WITA membawa 203 haji dari Manado dan Minahasa Selatan.

Kloter 18 dijadwalkan tiba di Bandara Sam Ratulangi pada tanggal 1 Agustus 2023 pukul 06.00 WITA dengan membawa 195 jemaah dari Bitung, Minahasa, Kotamobagu, dan Mitra.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x