Sepekan Operasi Keselamatan Samrat Digelar, 5.492 Pelanggaran Terjaring Petugas Lantas

- 12 Maret 2024, 16:30 WIB
Pelaksanaan Operasi Keselamatan Samrat menjaring pelanggaran lalulintas
Pelaksanaan Operasi Keselamatan Samrat menjaring pelanggaran lalulintas /Dok Humas Polda Sulut

Sementara itu untuk jumlah kecelakaan lalu lintas selama sepekan Operasi Keselamatan Samrat 2024, mencapai 27 kasus, dengan korban Meninggal Dunia 2 orang, luka berat 6 orang dan luka ringan 34 orang. 

"Daerah dengan kejadian lakalantas tertinggi adalah Kota Manado 9 kasus, disusul Kabupaten Minahasa Utara 6 kasus, Bolmong 4 kasus, Kotamobagu 3 kasus dan Minsel 2 kasus. Sedangkan Bolmut, Sitaro dan Talaud masing-masing 1 kasus lakalantas," ujarnya.

Dalam Operasi Keselamatan Samrat 2024 ini, petugas terus memberikan imbauan dan edukasi kepada seluruh masyarakat agar taat dan disiplin dalam berlalulintas.

"Lakalantas pada umumnya diawali dengan pelanggaran lalu lintas, untuk itu sebisa mungkin untuk tidak melakukan pelanggaran lalu lintas. Patuhi semua aturan dalam berkendara dan utamakan keselamatan dalam berkendara," pesan Kombes Pol Michael Irwan Thamsil.***

Halaman:

Editor: Rangga Mangowal


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x