12 Tahun Vakum, Situmorang Yakin Advokat Senior Hanafie Saleh Kembalikan Kejayaan AAI di Sulut

- 22 Oktober 2022, 08:27 WIB
Dilantik DPP, Advokat Senior Hanafie Saleh Jabat Ketua AAI Sulut
Dilantik DPP, Advokat Senior Hanafie Saleh Jabat Ketua AAI Sulut /Gemeinshaft /

MANADO HITS- Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) Asosiasi Advokat Indonesia (AAI) Officium Nobile (ON), Palmer Situmorang menitip pesan kepada advokat kondang Hanafie Saleh sebagai Ketua DPD ON Sulut untuk mengaktifkan kembali asosiasi advokat di bumi nyiur melambai. Hanafie dilantik beserta 8 pengurus DPC lainnya.

“Kita mengaktifkan kembali, karena AAI Sulut sudah 12 tahun tidak aktif, sekarang kita aktifkan 8 DPC,” kata Ketua DPP AAI, Palmer Situmorang kepada sejumlah wartawan, di Manado, Jumat (21/10/2022).

Situmorang menjelaskan, dirinya berharap agar kepengurusan AAI di daerah tetap eksis. Namun, tetap menjaga moralitas dan tidak berperilaku mencela bagi masyarakat.

Kendati begitu pihaknya tetap membuka diri bagi siapa saja yang ingin mengoreksi ataupun memberikan kritik yang sifatnya konstruktif untuk kemajuan AAI.

Baca Juga: DPD AAI Sulut-8 DPC Dilantik, Situmorang Bentuk Posbakum Bantu Warga Miskin

“Harapkan kita itu menjadikan advokat yang berintegritas, moralitas dan ada juga yang bisa mengadili, kalau ada perilaku yang mencela. Nah itulah yang diharapkan dari kegiatan ini,” ujarnya.

Tak hanya itu, dia menggaransi bahwa jajaran akan mendapatkan suppor penuh dari DPP apabila mendapatkan masalah.

“Anggota akan mendapatkan perlindungan, karena organisasi wajib melindungi anggotanya,” ujarnya.

Sementara Hanafie Saleh advokat senior di bumi nyiur melambai berkomitmen akan menjalankan apa yang menjadi program DPP.

Baca Juga: Warga yang Tolak Tambang Sangihe Tak Diizinkan Bertemu dengan Kuasa Hukum, LBH: Itu Diskriminasi

“Sebagai Ketua DPD yang telah dipercayakan tentu saya siap melaksanakan apa pun yang menjadi harapan DPP,” kata Hanafie.

Tak hanya itu, Hanafie juga siap bekerja sama untuk membangun kejayaan AAI di Sulut. Termasuk membentuk agar AAI ini dapat berkembang dan menjadi organisasi advokat yang berwibawa serta berintegritas.

“DPD akan menindak lanjuti agar AAI ON di Sulut harus berkembang pesat menjadi organisasi profesi advokat yang tangguh dan berwibawa di hadapan setiap masyarakat pencari kebenaran dan berkeadilan demi tegaknya hukum yang berkeadilan,” pungkasnya.

Baca Juga: Ini Penjelasan Kapolres Bitung soal Tetapkan Tersangka Pakai Visum Bodong

Adapun jajaran DPD AAI ON Sulut periode 2022-2027 dibawa kepemimpinan pengacara kondang, Hanafie Saleh yang didampingi Sekretaris DPD, Seska Pukul serta Bendahara Denny Kaunang.

Perlu diketahui, kepengurusan AAI ON Sulut diteguhkan langsung oleh Ketua DPP AAI, Palmer Situmorang pada Jumat (21/10/2022), di Hotel Four Points Manado.

Selanjutnya dalam kesempatan yang sama, Situmorang ikut melantik 8 DPC masing-masing DPC AAI Amurang, DPC AAI Airmadidi, DPC AAI Kota Bitung, DPC AAI Kotamobagu, DPC AAI Manado, DPC AAI Tahuna, DPC AAI Tondano serta DPC AAI Melonguane.

Baca Juga: Kapolres Bitung Diduga Tetapkan Tersangka Pakai Visum Bodong

Editor: Gemeinshaft Mais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini