Inilah 5 Lokasi Nobar Debat Capres di Manado yang Pasti Ramai

- 12 Desember 2023, 14:48 WIB
Inilah 5 Lokasi Nobar Debat Capres di Manado
Inilah 5 Lokasi Nobar Debat Capres di Manado /SCTV/Tangkap layar instagram.com/@sctv/

MANADOKU.COM – Apakah Anda berada di Manado dan berkeinginan menyaksikan debat Capres (calon presiden) di tempat yang ramai? Tenang saja karena ada beberapa alternatif lokasi nonton bareng (nobar) di Manado.

Sebagaimana jadwal KPU RI, debat Capres perdana Pilpres 2024 akan dilaksanakan pada Selasa, 12 Desember 2023 hari ini.

Debat perdana ini akan mengusung tema pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari mengatakan, acara debat Capres perdana terbagi dalam enam segmen yang terpisahkan oleh jeda iklan.

Baca Juga: Esensi Debat Capres dan Cawapres Menurut Pengamat Politik Unsrat Ferry Liando

Secara total, durasi debat tanpa iklan akan berlangsung selama 120 menit, dan secara keseluruhan 150 menit.

Pada setiap segmen, masing-masing capres akan mendapatkan pertanyaan. Pada kesempatan pertama itu, panelis akan menyusun 18 pertanyaan.

“Itu kan ada 6 segmen, berarti ada 3 pertanyaan yang disiapkan untuk masing-masing segmen," katanya, dikutip MANADOKU.COM dari Antara pada Selasa, 12 Desember 2023.

Setelah salah satu Capres menjawab pertanyaan yang diberikan panelis, dua Capres lainnya dipersilakan menanggapi jawaban tersebut secara bergantian.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x