Mengenali Kurma Israel: 4 Cara Sederhana yang Perlu Anda Tahu

- 2 Maret 2024, 12:18 WIB
Ilustrasi Kurma Israel Membanjiri Pasar Dunia
Ilustrasi Kurma Israel Membanjiri Pasar Dunia /Ilustrasi /Pixels

MANADOKU.COM - Kabar mengenai kurma dari Israel yang beredar di Indonesia memicu kekhawatiran di kalangan masyarakat, apalagi bagi mereka yang turut serta dalam upaya boikot terhadap produk-produk Israel.

Melihat kondisi konflik di Palestina, memahami cara membedakan kurma Israel dari produk lainnya menjadi sangat penting.

Memang agak sulit membedakan produk kurma Israel dengan produk kurma dari negara lain, apalagi jika hanya melihatnya hanya dari sisi rasa.

Simak 4 tips mudah berikut, seperti dilansir Pikiran-Rakyat.com pada Sabtu 2 Maret 2024, untuk membantu Anda membuat pilihan yang tepat saat berbelanja kurma.

Baca Juga: Sambut Ramadhan: Inilah Kurma Impor yang Tidak Ada Kaitan dengan Israel

4 Tips Mudah

1. Perhatikan Label Saat Membeli

Selalu periksa label pada kemasan kurma yang akan Anda beli. Hindari produk yang diproduksi atau dikemas di Israel atau pemukiman Tepi Barat.

2. Teliti Kurma Medjool

Kurma Medjool seringkali ditanam di Israel atau pemukiman ilegal di tanah Palestina. Sebelum membeli, pastikan untuk memeriksa label dengan seksama, terutama jika Anda menemui kurma Medjool di supermarket.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x