Akibat Erupsi Gunung Ruang Sitaro, Peringatan Hardiknas 2024 Tomohon Ditunda

- 2 Mei 2024, 10:00 WIB
Surat pemberitahuan penundaan peringatan Hardiknas 2024 di Tomohon.
Surat pemberitahuan penundaan peringatan Hardiknas 2024 di Tomohon. /Facebook/

MANADOKU.COM - Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024 pada 2 Mei 2024 di Kota Tomohon ditunda karena adanya tersebarnya abu vulkanik dari Gunung Ruang Sitaro yang erupsi pada 30 April 2024 lalu.

Hal itu terungkap setelah tersebarnya pemberitahuan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Tomohon terkait penundaan peringatan Hardiknas yang semula dijadwalkan pada 2 Mei 2024.

Surat tersebut yang ditandatangani oleh Sekretaris Dinas Dikbud, Simon Kilis, dengan tujuan Satuan Pendidikan TK/RA, SD/MI, SMP/MTs di Kota Tomohon tersebut telah tersebar di media sosial sejak Rabu 1 Mei 2024.

Dari surat tersebut terungkap bahwa penundaan berkaitan dengan kondisi erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), yang mengakibatkan abu vulkanik menyebar hingga ke Kota Tomohon.

Baca Juga: PPDB Online SMA-SMK 2024 Sulawesi Utara? Ini Ketentuan dan Syarat Pendaftarannya

Abu vulkanik dapat mengakibatkan gangguan pernapasan dan kesehatan bagi masyarakat.

Sebagai tanggapan, penundaan peringatan Hardiknas serta pawai bocah yang biasanya dilaksanakan setiap 2 Mei di Kota Tomohon telah diumumkan melalui surat tersebut.

Semua kegiatan pelajar pun diliburkan pada tanggal tersebut, hingga ada pemberitahuan selanjutnya.

Kondisi darurat akibat abu vulkanik Gunung Ruang menyebabkan penundaan dalam peringatan penting ini, dengan harapan keselamatan dan kesejahteraan masyarakat dapat terjamin.***

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini