Renungan Harian Keluarga GMIM, 24 Juni 2022: Berilah Dirimu Dibaharui Dalam Roh dan Pikiranmu

- 24 Juni 2022, 09:31 WIB
Renungan Harian Keluarga GMIM
Renungan Harian Keluarga GMIM /ManadoHits.com

MANADO HITS- Renungan Harian Keluarga (RHK) GMIM, 24 Juni 2022 dengan judul Berilah Dirimu Dibaharui Dalam Roh dan Pikiranmu, dengan bacaan Alkitab Efesus 4:23.

Renungan Harian Keluarga (RHK) GMIM, 24 Juni 2022 dikutip ManadoHits.com melalui website dodokugmim yang tayang 23 Mei 2022.

Renungan Harian Keluarga (RHK) GMIM, 24 Juni 2022 menuliskan, keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus. Berhenti melakukan kejahatan saja tidak cukup untuk membuktikan ke-Kristenan kita.

Kita juga harus mau dibaharui dalam roh dan pikiran untuk melakukan setiap perbuatan baik yang berkenan kepada Tuhan dan memiliki gairah untuk mendengar serta belajar akan kebenaran Allah yang akan membaharui kita dari waktu ke waktu.

Baca Juga: Marcus Cedera, The Minions Absen di Tiga Turnamen Bulu Tangkis Dunia

Karena kebenaran Allah juga akan memberi kehidupan kepada orang percaya. Kebenaran Allah yang dituliskan dalam Efesus 4:23 yang berkata demikian,”supaya kamu dibaharui di dalam roh dan pikiranmu.”

Sebagai orang percaya maka kita harus membuka diri diperbarui dengan membiarkan Roh Kudus mengembangkan dan menguasai roh dan pikiran.

Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus. Sebagai keluarga Kristen, marilah kita untuk selalu mau diperbarui dari kebiasaan malas menjadi rajin, dusta diganti dengan kata-kata yang membangun dan memberkati.

Keterikatan game dan film film yang tidak mendidik diganti dengan kebiasaan membaca Firman, berdoa dan membaca buku-buku yang mendidik.
 
 
Membarui kemarahan dengan kesabaran, membarui dendam/kepahitan dengan pengampunan, keras kepala dengan kelemahlembutan, bersungut-sungut dengan syukur, kekuatiran dengan iman dan pengharapan, kesombongan dengan kerendahan hati, keegoisan dengan kemurahan hati.

Tuhan Yesus pasti memberkati kita semua yang mau hidup dibaharui selalu oleh Roh Kudus. Amin ***

Editor: Valentino Warouw


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x