Renungan Harian Katolik, 11 Juni 2022: Sukacita Melayani Tuhan

- 11 Juni 2022, 07:38 WIB
Renungan Harian Katolik
Renungan Harian Katolik /Valentino Warouw/ManadoHits.com/

MANADO HITS- Renungan Harian Katolik, 11 Juni 2022 berjudul Sukacita Melayani Tuhan

Dengan bacaan Alkitab Kisah Para Rasul 11:23, setelah Barnabas datang dan melihat kasih karunia Allah, bersukacitalah ia.

Renungan Harian Katolik, 11 Juni 2022 dikutip ManadoHits.com melalui halaman website renunganpkarmcse.

Sebagai penulis Sr. Katarina M., P.Karm dari sumber Buku Renungan Harian "Sabda Kehidupan".

Baca Juga: Renungan Harian Keluarga GMIM, 11 Juni 2022: Jangan Menyangkal Yesus

Renungan Harian Katolik, 11 Juni 2022 menuliskan, Injil memperlihatkan Yesus mempercayakan kuasaNya kepada para murid-Nya, menyembuhkan orang sakit, membangkitkan orang yang sudah meninggal, mentahirkan orang yang sakit kusta, dan mengusir setan.

Juga Dia mengajarkan strategi dalam misi pelayanan mereka. Salah satu strateginya juga dilakukan oleh Rasul Barnabas murid Yesus, yang kita peringati hari ini.

Dalam Kis 11: 23, dikatakan setelah Barnabas datang dan melihat kasih karunia Allah, bersukacitalah ia. Ia menasehati mereka, supaya mereka semua tetap setia kepada Tuhan.

Bagaimana dengan kita yang telah mengalami kasih karunia Allah dan mengalami sukacita-Nya, apakah tetap setia kepada Tuhan untuk selalu mencari Dia dan melakukan apa yang dikehendakiNya, terutama memupuk kesetiaan dalam doa dan pelayanan untuk semakin mengasihi Allah dan sesama?

Baca Juga: Berstatus Miliarder, LeBron James Bentuk Tim Basket Sendiri di Las Vegas

Mari kita mengikuti nasihat dari Barnabas untuk tetap setia, juga bersikap rendah hati saat melihat sejumlah besar orang percaya dan berbalik kepada Tuhan dan mengalami kasih karuniaNya.

Juga apakah kita menjadi bersukacita dan bersyukur kepada Tuhan saat orang yang kita layani mengalami sukacita di dalam Tuhan dan mengingatkan mereka juga untuk setia kepada Tuhan?. ***

Editor: Valentino Warouw


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x