Resep Kue Kararaban, Kue Tradisional Khas Banjarmasin yang Manis dan Kaya Rempah

- 22 Juni 2024, 09:00 WIB
Kue Kararaban
Kue Kararaban /Instagram/syahlina_dapur_lina
  • 400 gr gula merah
  • 800 ml santan kental (1 butir kelapa)
  • 5 butir telur
  • 90 gr tepung beras
  • 60 gr tepung gandum
  • Garam secukupnya
  • 1 lembar daun pandan
  • Vanili bubuk

Bahan Lapisan:

  • 10 gr kayu manis bubuk
  • 14 gr adas manis
  • 200 ml santan kental

Langkah-langkah:

1. Rebus Santan: Rebus santan kental bersama gula merah, garam, dan daun pandan hingga mendidih dan gula larut. Matikan api dan dinginkan.

2. Sangrai Adas: Sangrai adas manis hingga berubah warna menjadi kecoklatan. Blender adas hingga halus dan ayak. Campurkan adas bubuk dengan kayu manis bubuk, aduk rata.

3. Campur Adonan: Dalam wadah, kocok telur dan vanili bubuk hingga putih dan kuning telur tercampur rata. Masukkan tepung beras, tepung gandum, dan aduk kembali.

4. Masukkan Santan: Tuangkan santan dan gula merah yang telah direbus, saring terlebih dahulu. Aduk rata hingga tidak ada gumpalan tepung.

5. Tambahkan Rempah: Masukkan 2 sendok makan rempah adas dan kayu manis, aduk rata.

6. Siapkan Loyang: Siapkan loyang, alasi dengan plastik bening tebal dan oleskan minyak. Tuangkan adonan ke dalam loyang.

7. Kukus Adonan: Panaskan kukusan. Kukus adonan selama 20 menit.

8. Siapkan Lapisan: Campurkan santan kental, garam, dan 1 sendok makan rempah adas dan kayu manis.

9. Kukus Lapisan: Setelah 20 menit, tuangkan santan pelapis ke atas adonan dan kukus kembali selama 20 menit.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini