Survei SMRC Ungkap Kualitas Personal Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan

14 Mei 2023, 17:23 WIB
Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto / @smrc / Instagram /

MANADOKU.com - Hasil survei yang dilakukan oleh lembaga Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) mengungkapkan informasi mengenai Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan. Survei ini bertujuan untuk mengungkapkan kualitas personal dari tokoh-tokoh tersebut yang menjadi pilihan publik.

Survei ini dianggap penting karena faktor ini dapat mempengaruhi pemilih dalam menentukan Calon Presiden (Capres). Pelaksanaan survei ini dilakukan dari tanggal 30 April hingga 7 Mei 2023.

Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan adalah tokoh yang ditanyakan kepada 1220 responden, di mana sebanyak 1020 orang atau 84 persen dari mereka memberikan jawaban.

Survei ini menyasar warga negara Indonesia yang berusia 17 tahun ke atas atau yang sudah menikah.

Baca Juga: Reaksi Netizen Atas Pernyataan La Ode Umar Bonte, Dukungan dan Kontroversi Bermunculan

Lembaga SMRC menyatakan, "Margin of error survei dengan ukuran sampel tersebut diperkirakan sebesar ± 3,1 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen (dengan asumsi simple random sampling)".

Dalam survei ini, responden yang diwawancarai secara tatap muka diberikan lima sifat Calon Presiden sebagai opsi. Sifat "Jujur" mendapatkan persentase tertinggi yaitu 40,7 persen.

Berikutnya adalah persentase penilaian sifat:

Jujur: 40,7 persen

Perhatian pada rakyat: 29,3 persen

Tegas: 12,6 persen

Taat pada agama: 12,2 persen

Pintar: 3,7 persen

Tidak tahu/tidak jawab: 1,4 persen

Prabowo Paling Tegas, Ganjar Lebih Positif

Ketika kelima sifat di atas dibandingkan dengan tiga bakal Calon Presiden yaitu Prabowo, Ganjar, dan Anies, Prabowo Subianto dianggap memiliki sifat yang paling tegas dibandingkan dua nama lainnya.

Prabowo mendapatkan posisi pertama dengan persentase 55 persen, unggul jauh dari Ganjar yang hanya mendapatkan 23 persen.

Lembaga SMRC menyatakan, "Kualitas personal Ganjar dinilai lebih positif dibandingkan Prabowo dan Anies dalam hal perhatian kepada rakyat, kejujuran, kecerdasan, dan ketaatan beragama. Sementara itu, Prabowo lebih unggul dalam sifat yang tegas."

Baca Juga: Menggoda dengan Keindahan dan Performa, Unboxing Xiaomi Poco F5 yang Mengagumkan

Hasil Survei

Sifat Jujur

Ganjar 38 persen

Prabowo 20 persen

Tidak tahu/tidak jawab 23 persen

Anies 19 persen

Sifat perhatian kepada rakyat

Ganjar 46 persen

Prabowo 19 persen

Anies 19 persen

Tidak tahu/tidak jawab 15 persen

Sifat tegas

Prabowo 55 persen

Ganjar 23 persen

Tidak tahu/tidak jawab 11 persen

Anies 10 persen

Sifat taat beragama

Ganjar 33 persen

Anies 28 persen

Tidak tahu/tidak jawab 24 persen

Prabowo 15 persen

Sifat pintar

Ganjar 34 persen

Anies 26 persen

Prabowo 24 persen

Tidak tahu/tidak jawab 16 persen

Survei LSI: Anies Baswedan Cenderung Menurun

Menurut survei LSI, terdapat persaingan sengit antara Ganjar dan Prabowo. Survei yang dilakukan pada tanggal 12 hingga 17 April 2023 tersebut mengungkapkan persaingan dalam simulasi dengan melibatkan 34 nama, 10 nama, dan empat nama.

"Dalam rentang waktu Januari 2023 hingga April, Pak Prabowo terus mengalami penguatan," ujar Djayadi Hasan, Direktur LSI, saat merilis hasil survei nasional yang berjudul "Peta Elektoral Pilpres dan Antisipasi Putaran Kedua" pada hari Rabu, 3 Mei 2023.

"Di sisi lain, Pak Ganjar cenderung mengalami penurunan atau pelemahan selama tiga atau empat bulan terakhir, sedangkan Pak Prabowo justru mengalami penguatan. Sementara itu, Anies Baswedan mengalami sedikit penguatan dari bulan Februari hingga April, meskipun tidak sebesar penguatan yang dialami oleh Pak Prabowo," lanjutnya.***

Editor: Sahril Kadir

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler