Unud Dapat Wawasan Baru dari Prilly Latuconsina dalam Program Praktisi Mengajar

- 5 Mei 2023, 06:18 WIB
Prilly Latuconsina
Prilly Latuconsina /Tangkap layar Instagram/@fashionprillylatuconsina

"Program praktisi mengajar ini membantu mahasiswa untuk lebih siap menghadapi dunia kerja dan kenyataannya. Selain itu, program ini juga memberikan wawasan dari para praktisi sehingga mahasiswa lebih siap untuk bekerja di bidang yang sebelumnya tidak mereka pikirkan," tambah Prilly.

Kolaborasi antara Prilly dan dosen-dosen Universitas Udayana ini merupakan partisipasinya yang kedua dalam Program Praktisi Mengajar, setelah sebelumnya ia mengikuti kelas kolaborasi di Departemen Ilmu Komunikasi Universitas Gadjah Mada, terutama pada mata kuliah kajian selebritas.

"Sebagai aktris maupun entrepreneur, tentunya akan sangat bermanfaat bagi mahasiswa kami. Mereka mendapatkan materi sejak pagi hingga siang dalam rangka Merdeka Belajar Kampus Merdeka," ujar Prof. Ir. Ngakan Putu Gede Suardana, M.T., Ph.D. IPU selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Udayana saat mengadakan konferensi pers di Kampus Universitas Udayana, Denpasar, Bali.

Baca Juga: Gaji Pekerja Migran Indonesia di Luar Negeri Kalahkan Gaji Kepala Daerah, Tapi Tak Berlaku di 3 Negara ini

Suardana menyambut baik program unggulan yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk mempercepat pemahaman pengetahuan mahasiswa dalam berbagai bidang ilmu dan keterampilan dunia kerja. Universitas Udayana dengan senang hati mendukung program ini.

Ia berharap materi yang disampaikan oleh Prilly sebagai praktisi dapat menambah wawasan dan pengetahuan praktis mahasiswa mengenai dunia bisnis kreatif.

Mahasiswa yang mengikuti kelas ini diharapkan dapat memperluas pengetahuan mereka. Selain itu, dengan adanya pertukaran ilmu dan keahlian yang mendalam antara civitas akademika di perguruan tinggi dan profesional di dunia kerja, diharapkan dapat memberikan pembelajaran yang bermakna bagi mahasiswa.

Hal ini juga akan meningkatkan relevansi mata kuliah dengan kebutuhan dunia kerja serta mempersiapkan para mahasiswa untuk memasuki dunia kerja.

Dalam hal ini, Nila Tristiarini, Manajer Program Matchmaking Praktisi Mengajar Kemendikbudristek, menyatakan bahwa Prilly adalah salah satu dari ribuan praktisi yang terlibat dalam program praktisi mengajar tahun 2023, angkatan kedua.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini