2 Resep Inovatif Gorengan untuk Buka Puasa yang Layak Dicoba

- 23 Maret 2024, 08:30 WIB
Ilustrasi gorengan
Ilustrasi gorengan /Tangkapan layar di channel YouTube Dapur Ummi /

2. Cireng Mozarella

Bahan:

- 250 gram tepung tapioka
- 1 ruas kencur
- 2 batang daun bawang, iris
- 2 sendok teh penyedap rasa
- 2 sendok teh garam
- 2 sendok teh kaldu bubuk
- Air panas secukupnya
- Minyak goreng secukupnya

Bahan saus:

- 1/2 bungkus bumbu kacang
- 1/2 siung bawang putih
- Sedikit kencur
- 1 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan saus cabai/tomat
- Air hangat secukupnya

Cara membuat:

1. Haluskan kencur, lalu campur dengan tepung tapioka, daun bawang, penyedap rasa, garam, dan kaldu bubuk. Aduk hingga merata.

2. Panaskan air hingga mendidih, lalu tuangkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan kering sambil terus diaduk hingga kalis.

3. Pipihkan adonan dan isi dengan keju mozarella.

4. Panaskan minyak dalam wajan dengan api kecil, lalu goreng adonan cireng hingga kecokelatan. Angkat dan tiriskan.

5. Untuk sausnya, haluskan kencur dan bawang putih, lalu campur dengan bumbu kacang. Tambahkan air hangat, kecap manis, saus cabai/tomat, dan ulek hingga merata.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x