Renungan Harian Katolik, 9 Mei 2022: Sang Gembala

- 9 Mei 2022, 10:40 WIB
Renungan Harian Katolik
Renungan Harian Katolik /Valentino Warouw/ManadoHits.com/

MANADO HITS- Renungan Harian Katolik, 9 Mei 2022 berjudul Sang Gembala.

Dengan bacaan Alkitab Yohanes 10:2, Tetapi siapa yang masuk melalui pintu, ia adalah gembala domba .

Renungan Harian Katolik, 9 Mei 2022 dikutip ManadoHits.com melalui halaman website renunganpkarmcse.

Sebagai penulis Sr. Philippa Nerissa, P.Karm dari sumber Buku Renungan Harian "Sabda Kehidupan".

Baca Juga: 4 Bulan Menjabat, Kapolresta Manado Belum Bisa Ungkap Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dialami Bocah 10 Tahun

Renungan Harian Katolik, 9 Mei 2022 menuliskan, Injil hari ini mungkin sudah sering kita dengar dan baca Yesus diibaratkan menjadi Gembala yang peduli dengan domba-domba-Nya.

Saya berharap Anda pun memiliki pengalaman di mana Yesus sebagai Gembala yang baik dalam hidup Anda.

Gembala yang baik selalu memimpin kawanan dombanya. Ia berdiri di depan dan mengarahkan ke mana domba-dombanya melangkah. Domba adalah binatang yang lemah, tidak dapat membela diri dan selalu dalam penyertaan gembalanya.

Demikian juga kita manusia yang lemah membutuhkan Yesus, Sang Gembala yang baik. Ia yang selalu ada bagi kita dan tidak pernah meninggalkan kita.

Baca Juga: JRT Aktivis 98 Minta Kapolda Copot Kapolresta Manado, Belum Terungkap Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Anak

Sekalipun dunia tidak menerima kita, namun percayalah bahwa Yesus selalu ada di pihak kita dan selalu siap melayani serta menolong domba domba-Nya. Dengan lemah lembut Ia membalut luka-luka hati dan kelemahan kita.

Bagi Yesus kita sangat berharga. Apakah sebagai seorang pengikut Kristus, kita pun telah menjadi gembala bagi sesama kita?

Tuhan Yesus, Gembala yang baik. Jadikanlah kami gembala yang baik di tengah kawanan masyarakat, di dalam keluarga dan di mana saja. Bimbinglah kami di jalan penyelamatan-Mu. ***

Editor: Valentino Warouw


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini