Mantan Ketua PP Muhammadiyah Diusulkan Masuk Tim Pemenangan Anies-Muhaimin

- 26 Oktober 2023, 16:31 WIB
Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Din Syamsuddin
Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Din Syamsuddin /tangkapan media/

MANADOKU.COM – Mantan Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin akan diusulkan untuk bergabung ke dalam tim pemenangan Capres dan Cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Usulan tersebut akan diajukan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), setelah Din Syamsuddin bertemu petinggi partai tersebut, di Kantor DPP PKS, pada Kamis, 26 Oktober 2023 siang.

Pertemuan tersebut dihadiri Presiden PKS Ahmad Syaikhu bersama perwakilan sebagian ormas Islam, seperti Wahdah Islamiyah, Hidayatullah.

Ahmad Syaikhu mengatakan, dengan pengalaman dan wawasan yang luas yang dimiliki Din Syamsuddin, tim pemenangan pasangan Anies-Muhaimin akan semakin kuat.

Baca Juga: Masih di PDIP, Bobby Nasution Dukung Gibran Cawapres Prabowo

Adapun Din Syamsuddin menjelaskan bahwa kunjungannya bersama organisasi islam tingkat pusat adalah untuk mempererat hubungan dan menyampaikan pandangan terkait keputusan PKS mendukung pasangan Anies-Muhaimin.

Dia juga mengapresiasi dan mendukung penuh langkah PKS yang mengajukan capres dan cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

Din Syamsuddin menilai bahwa keputusan PKS tersebut sudah tepat. Apalagi, dia mengaku telah mengenal baik Anies maupun Cak Imin.

"Pilihan ini tepat dan ideal bagi Indonesia terdiri dari figur-figur berusia muda karena dengan kebeliaan kemudaan itu Insya Allah ada kecerahan pikiran dan wawasan untuk Indonesia di masa depan," ucapnya.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x