Kunjungi Dua Satker, Irjen Pol Yudhiawan Pastikan Sarpras Berfungsi Optimal untuk Pelayanan Masyarakat Sulut

- 20 Maret 2024, 09:57 WIB
Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan saat mengecek sarana prasarana
Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan saat mengecek sarana prasarana /Dok Humas Polda sulut

MANADOKU.COM -- Dalam upaya meningkatkan efektivitas pelayanan kepada masyarakat Sulawesi Utara, Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan mengunjungi dua satuan kerja (Satker) di luar Markas Polda Sulut.

Pertama, Kapolda mengunjungi Direktorat Pengamanan Objek Vital (Ditpamobvit) kemudian bergeser ke Satuan Brimob dikunjungi Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Yudhiawan, Selasa 19 Maret 2024 kemarin.

Kedatangan Kapolda didampingi para pejabat utama memberikan semangat dan motivasi kepada seluruh personel dalam pelaksanaan tugas.

"Saya harap dengan menerapkan prinsip kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas dan kerja tuntas, rekan-rekan dapat melayani masyarakat dengan sepenuh hati sehingga tingkat kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri yang kita cintai ini akan semakin meningkat," ujar Kapolda.

Baca Juga: Aktivitas Tambang Emas Ilegal di Sangihe Kembali Disorot, Diduga Dikoordinir AS Anak Mantan Sekprov Sulut

Kapolda Irjen Pol Yudhiawan juga memberikan beberapa pesan moral kepada seluruh personel di kedua Satker tersebut.

"Pesan saya yang tak kalah penting yaitu saya mengimbau untuk tidak ada lagi yang membuat pelanggaran, baik pelanggaran disiplin maupun kode etik dan hindari juga yang namanya 3D, 1N, 1HG, yaitu duit negara, duit masyarakat, duit anggota, narkoba dan hubungan gelap, yang mana hal tersebut dapat merusak karir kita di Kepolisian," pesan Jenderal bintang dua ini.

Tak lupa Kapolda juga melakukan pengecekan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh kedua Satker tersebut.

Irjen Pol Yudhiawan juga turut memberikan santunan kepada personel sakit serta melakukan peresmian Pos Penjagaan Markas Brimob.

Halaman:

Editor: Rangga Mangowal


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x