Mengenal Cillian Murphy 'Oppenheimer', Pemenang Oscar 2024 Aktor Terbaik

- 11 Maret 2024, 22:25 WIB
Cillian Murphy, pemeran utama Film Oppenheimer
Cillian Murphy, pemeran utama Film Oppenheimer /Karawangpost/Foto/IG-@letterboxd

MANADOKU.COM - Aktor asal Irlandia, Cillian Murphy, bersama film "Oppenheimer" menjadi pembicaraan para pecinta dunia hiburan setelah berhasil meraih kesuksesan dengan meraih Oscar 2024.

"Oppenheimer" sukses merebut tujuh dari 13 nominasi Oscar 2024, dan satu di antaranya diterima Murphy sebagai aktor terbaik dalam perannya sebagai Oppenheimer.

Selain Murphy, rekan-rekannya dalam film bersejarah tersebut, yaitu Robert Downey Jr. dan Emily Blunt masuk dalam nominasi, termasuk sutradara terbaik untuk Christopher Nolan.

Cillian Murphy dikenal luas sebagai pemeran gangster Thomas "Tommy" Shelby dalam serial sukses BBC dan Netflix, Peaky Blinders, serta peran-peran dalam film 28 Days Later, Batman Begins, dan Dunkirk.

Baca Juga: 'Oppenheimer' Kuasai SAG Awards 2024, Kalahkan Film lainnya

Pada artikel ini, MANADOKU.COM akan sedikit mengulas tentang sosok Cillian Murphy, aktor yang memerankan figur Oppenheimer.

Kehidupan Awal dan Pendidikan

Dikutip dari Biography, Cillian Murphy lahir pada 25 Mei 1976, di Douglas, dekat Cork, Irlandia, sebagai anak tertua dari empat bersaudara, termasuk saudara laki-laki Paidi dan saudara perempuan Sile dan Orla.

Murphy dibesarkan dalam keluarga yang berlatar belakang akademis dan Katolik. Ayahnya, Brendan Murphy, adalah seorang inspektur sekolah dan kemudian menjadi pegawai negeri di Departemen Pendidikan Irlandia.

Ibunya, yang namanya tidak pernah diungkapkan secara publik, adalah seorang guru bahasa Prancis, sedangkan bibi, pamannya, dan kakeknya juga menjadi guru.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini