HP Envy x360 15, Laptop Layar Sentuh OLED, Ditenagai Prosesor Intel Core Generasi ke-12, Ini Detail dan Harga

- 28 Januari 2023, 09:05 WIB
HP Envy x360 15, Laptop Layar Sentuh OLED yang Ditenagai Prosesor Intel Core Generasi ke-12 .
HP Envy x360 15, Laptop Layar Sentuh OLED yang Ditenagai Prosesor Intel Core Generasi ke-12 . /laman HP.com


MANADOKU Pikiran rakyat— Jika masih binggung memilih laptop yang akan dibeli, HP Envy x360 15 bisa dijadikan pilihan.

HP Envy x360 15 (2023), merupakan laptop yang menampilkan layar sentuh OLED 15,6 inci dengan engsel 360 derajat. Perangkat telah diperbaharui sehingga sangat layak bagi para profesional.

Di bawah tenda, laptop HP Envy x360 15 ditenagai prosesor Intel Core i7 Generasi ke-12, dipasangkan dengan grafis terintegrasi Intel Iris Xe.

Berikut ini detail dan harga perangkat yang telah diluncurkan di India ini.

Laptop Envy x360 15 dilengkapi dengan webcam 5 megapiksel. Perangkat ini juga menawarkan teknologi pengenalan wajah IR. Perusahaan mengklaim bahwa laptop ini dapat memberikan daya tahan baterai hingga 10 jam.

Harga dan ketersediaan:

Model HP Envy x360 15 baru dibanderol mulai dari Rs 82.999 atau sekira Rp15,2 juta.

Harga tersebut untuk model yang ditenagai Intel Core i5 Generasi ke-12 yang dilengkapi RAM 8 GB dan penyimpanan 512 GB.

Model penyimpanan 16GB RAM + 512GB dengan layar full-HD, dijual dengan harga Rs 86.999 atau sekira Rp15,9 juta.

Sedangkan konfigurasi yang sama dengan layar sentuh OLED dibenderol Rs 94.999 atau sekira Rp17.4 juta.

Halaman:

Editor: Roslely Sondakh

Sumber: Gadget 360


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x