Speknya Gokil BosQu! Ini Alasan Poco X5 5G Layak Disebut Ponsel Gaming

2 Februari 2023, 18:18 WIB
Tampilan Poco X5 5G /Siamphone/

MANADOKU, Pikiran Rakyat – Tanggal 6 Februari 2023, Pabrikan smartphone Poco dipastikan akan meluncurkan merek terbaru Poco X5 5G.

Peluncuran ponsel ini dilancarkan bersamaan dengan kampanye UnleashX yang merupakan rebranding dari Redmi Note 12 dan Redmi Note 12 Pro.

Menurut beberapa bocoran, ponsel ini mengusung spesifikasi yang luar biasa, bahkan cocok direkomendasikan untuk para gamers.

Agar tidak penasaran, berikut ulasan bocoran spesifikasi dari ponsel terbaru Poco X5 5G selengkapnya.

Baca Juga: Bakal Laris Manis! Realme GT Neo5 Diluncurkan Bulan ini, Cars 0 sampai 100 Persen Hanya Butuh 9 Menit

Pertama di sektor layar, ponsel ini mengusung layar AMOLED yang memiliki lebar 6,67 inci yang dilindungi Gorilla Glass 5.

Layar tersebut memiliki resolusi Full HD Plus dengan kecepatan refresh rate hingga 120 Hz.

Menggunakan chipset Snapdragon 778G dengan dukungan RAM 8 GB dan ROM internal hingga 512 membuat ponsel ini disebut ponsel gaming.

 Baca Juga: Samsung Galaxy A23 Vs OnePlus Nord CE 2 Lite, Mana Lebih Gahar? Simak Perbandingan Spesifikasi dan Harganya

Hal menarik lainnya, Poco X5 5G juga mengusung kamera 108 mega pixel yang tentu cocok kalian yang senang mengabadikan gambar menggunakan smartphone.

Tidak hanya itu, ponsel ini juga ditenagai baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fitur fast charging hingga 60 watt.

Ponsel ini juga diklaim sudah menggunakan sertifikasi oleh NBTC.

Nah! Bagi siapa saja yang menunggu smartphone 5G yang memiliki spesifikasi tinggi, bisa menyiapkan uang untuk menunggu Poco X5 5G. ***

Editor: Suprianto Suwardi

Sumber: Siamphone

Tags

Terkini

Terpopuler