Renungan Harian Katolik, 16 April 2022, Hari Sabtu Suci: Kehidupan yang Baru

- 16 April 2022, 12:28 WIB
Renungan Harian Katolik
Renungan Harian Katolik /Valentino Warouw/ManadoHits.com/

MANADO HITS- Renungan Harian Katolik, 16 April 2022 berjudul Kehidupan yang Baru.

Dengan bacaan Alkitab Lukas 24:6-7, Ia tidak ada di sini, Ia telah bangkit. Hari Sabtu Suci

Renungan Harian Katolik, 16 April 2022 dikutip ManadoHits.com melalui halaman website renunganpkarmcse.

Sebagai penulis Rm. Marsianus, CSE dari sumber Buku Renungan Harian "Sabda Kehidupan".

Baca Juga: Renungan Harian Keluarga GMIM, 16 April 2022: Bersama Tuhan

Renungan Harian Katolik, 16 April 2022 menuliskan, Kematian Yesus di kayu salib menimbulkan kegoncangan bagi para murid.

Mereka sangat kehilangan karena memiliki harapan besar yang mereka letakkan pada Pribadi Yesus.

Maka tidak mudah menumbuhkan kepercayaan bahwa Yesus itu telah bangkit. Hal itu membutuhkan suatu pergumulan yang cukup panjang.

Peristiwa sengsara, wafat dan kebangkitan Kristus itu menjadi puncak karya Allah bagi manusia.

Baca Juga: Ini Pesan Jurgen Klopp pada peringatan ke-33 Hillsborough

Allah terus berkarya menyelamatkan manusia dan tidak mungkin berhenti dalam kematian. Kematian Yesus itu bukan kekalahan tapi kemenangan karena Ia mati demi keselamatan manusia.

Kematian-Nya tidak sia-sia karena memberi kehidupan yang baru. Inilah Paskah, pada Malam Paskah juga dilaksanakan baptisan.

Dan hidup baru selalu membawa sukacita. Itulah sebabnya pujian Alleluia terus bergema dalam misa Paskah.

Apakah hidup baru yang dijalani oleh para murid Kristus itu juga terjadi dalam diri kita?

Keputusan untuk mengikuti Yesus dan meninggalkan cara hidup lama, kiranya dapat menginspirasi dan memberikan kesaksian hidup bagi kita dalam menghayati misteri Paskah.

Kita harus berkomitmen kembali untuk hidup dalam kasih.

Editor: Valentino Warouw


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini