Liverpool Bakal Ditinggal Jurgen Klopp pada 2024, Nama Steven Gerrard Mencuat Jadi Pengganti

- 5 Maret 2022, 14:22 WIB
Legenda Liverpool Steven Gerrard dirumorkan jadi suksesor Jurgen Klopp yang siap hengkang pada 2024 mendatang.
Legenda Liverpool Steven Gerrard dirumorkan jadi suksesor Jurgen Klopp yang siap hengkang pada 2024 mendatang. /Instagram @klopp0gram

MANADO HITS — Liverpool kemungkinan besar bakal ditinggal pelatih Jurgen Klopp pada 2024 mendatang.

Pasalnya, Jurgen Klopp masih tetap pada pendirian untuk mundur dari Liverpool saat kontraknya berakhir pada 2024, demikian laporan The Guardian pada Sabtu, 5 Maret 2022.

Klopp belakangan mengklarifikasikan tentang komentarnya yang mengatakan bahwa dia "tidak tahu" apakah dia akan memperpanjang kontraknya.

Baca Juga: Man City vs Man Utd: Dua Striker Setan Merah Meragukan Tampil, Ralf Rangnick Beri Sinyal Ronaldo Starter

Berbicara kepada wartawan pada konferensi pers menjelang pertandingan Liga Premier Inggris melawan West Ham, Klopp mengatakan bahwa dia sekarang ingin menjalani kontraknya sampai habis. “Rencananya, saat ini, adalah untuk mencapai 2024 dan 'terima kasih banyak," ujar Jurgen Klopp dikutip ManadoHits.com dari Antara.

Sebelumnya, dia telah menyatakan: “Rencananya masih sama. Saya menyadari ketika saya memberikan jawaban saya tidak bisa menariknya kembali, tetapi saya tidak dalam situasi itu."

“Rencananya masih sama, tidak ada yang benar-benar berubah. Bila saya memutuskan untuk pergi pada 2024, itu tidak ada hubungannya dengan kualitas dari tim: 'Ya Tuhan, saya harus melatih mereka' atau 'Ya Tuhan, sebaiknya saya berhenti melatih mereka'. Tidak ada hubungannya dengan itu."

Baca Juga: Viral! Video Longsor di Jalan Martadinata Manado, Kendaraan dan Sejumlah Pengendara Tertimbun Pohon dan Tanah

“Yang kami lakukan hanyalah untuk jangka panjang. Klub ini harus menjadi lebih baik, terutama ketika saya tidak di sini lagi dan itulah rencananya, itulah yang sedang kami kerjakan. Tidak terlalu penting berapa lama saya akan bertahan, yang lebih penting adalah apa yang kami lakukan sampai saat itu,” tambah pelatih berusia 54 tahun itu.

Halaman:

Editor: Kim Tawaang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini