BREAKING NEWS! Penutupan Sementara Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang

- 30 April 2024, 10:58 WIB
Bandara Sam Ratulangi tampak dari atas
Bandara Sam Ratulangi tampak dari atas /Instagram/@kotamanado

MANADOKU.COM - Penutupan sementara Bandara Sam Ratulangi Manado sebagai dampak dari erupsi Gunung Ruang Sitaro, Kembali diperpanjang.

Informasinya, penutupan sementara Bandara Sam Ratulangi Manado diperpanjang hingga 1 Mei 2024 pukul 12.00 Wita besok.

Berdasarkan postingan pihak bandara melalui akun Instagram @samratulangi_airport, penutupan bandara tersebut didasarkan pada pengamatan aktivitas abu vulkanik Gunung Ruang.

"Dan Notam: A1148/24 NOTAMR/A1144/24," tulis pengumuman tersebut, seperti dikutip MANADOKU.COM pada Selasa 30 April 2024 siang.

Baca Juga: Erupsi Lagi, Gunung Ruang Kembali Berstatus Awas

"Demi menjaga aspek Keselamatan dan Keamanan Penerbangan, Operasional Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi Manado "ditutup sementara” sampai dengan Rabu, 1 Mei 2024, pukul 12:00 WITA," bunyi pengumuman tersebut.

Manado hujan abu vulkanik

Sementara itu, terpantau Kota Manado dan sekitarnya mengalami hujan abu vulkanik akibat erupsi Gunung Ruang.

Terlihat jalanan maupun kendaraan yang ada di jalan banyak dipenuhi abu vulkanik.

Sementara orang-orang tampak mulai menggunakan masker saat berada di luar rumah.***

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini