Lanud Sam Ratulangi Sosialisasikan PPDB SMA Pradita Dirgantara ke Siswa SMP di Manado

- 19 Desember 2023, 20:28 WIB
Lanud Sam Ratulangi Sosialisasikan PPDB SMA Pradita Dirgantara ke Siswa SMP di Manado
Lanud Sam Ratulangi Sosialisasikan PPDB SMA Pradita Dirgantara ke Siswa SMP di Manado /Istimewa/

MANADOKU.COM – Lanud Sam Ratulangi menggelar sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA Pradita Dirgantara Tahun Pelajaran 2024/2025 ke ratusan siswa sekolah menengah pertama (SMP) di Kota Manado.

Sosialisasi PPDB SMA Pradita Dirgantara dilakukan di SMP Negeri 10 Manado dan SMP Negeri 1 Manado, pada Selasa 19 Desember 2023.

Di SMP Negeri 1 Manado, tim sosialisasi PPDB SMA Pradita Dirgantara yang terdiri dari Lettu Kes drg. Christi Mario Nesa, Letda Kes Wahyu Budi, Letda Sus Anjar, dan Christina Togap, Bella Basir sebagai perwakilan Yasarini Pengurus Cabang Lanud Sam Ratulangi memberikan informasi mengenai SMA Pradita Dirgantara.

Sedangkan di SMP Negeri 10 Manado, tim yang hadir terdiri dari Kapten Kal Himawan, Letda Adm Gufron, Letda Adm Zelado Adhi Permana, dan Onny Rindo Qadarsyah, Desti Banu perwakilan Yasarini Pengurus Cabang Lanud Sam Ratulangi.

Baca Juga: Lanud Sam Ratulangi Mendominasi Turnamen Terbuka Paralayang di Manado

“Selama acara ini berlangsung, kami akan memberikan pengetahuan mengenai profil SMA Pradita Dirgantara hingga bagaimana cara mendaftar sebagai peserta didik,” ujar Onny Rindo Qadarsyah.

"SMA Pradita Dirgantara yang pembelajarannya menerapkan sistem kurikulum internasional dengan memasukkan nilai-nilai luhur budaya nasional, sehingga harapannya menghasilkan generasi muda calon pemimpin bangsa yang beriman, cerdas, kreatif, mandiri, dan berwawasan kebangsaan,” sambungnya.

Sementara itu, kedatangan tim sosialisasi disambut hangat Kepala SMP Negeri 10 Manado Ibu Venny M. Mononimbar, M.Pd, yang mengucapkan terima kasih kepada TNI AU khususnya Lanud Sam Ratulangi yang telah menjadikan sekolahnya sebagai salah satu tempat sosialisasi PPDB SMA Pradita Dirgantara.

 “Kiranya dengan sosialisasi ini, anak-anak kami memiliki keinginan untuk bergabung di sekolah unggulan tersebut dan kami berharap informasi dapat diberikan secara detail sehingga kami semua dapat mengerti,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x