Kuliah di Nusa Tenggara Timur? Cek Dulu 6 Universitas Terbaik Menurut UniRank!

- 11 April 2023, 22:00 WIB
Kuliah di Nusa Tenggara Timur? Cek Dulu 6 Universitas Terbaik Menurut UniRank!
Kuliah di Nusa Tenggara Timur? Cek Dulu 6 Universitas Terbaik Menurut UniRank! /

MANADOKU.com -  Mau kuliah tapi bingung memilih universitas yang bagus di Nusa Tenggara Timur?

Jangan khawatir, UniRank baru saja merilis pemeringkatan universitas di berbagai daerah, termasuk Nusa Tenggara Timur!

UniRank merupakan lembaga pemeringkatan universitas bertaraf internasional yang cukup terkenal dan diakui dunia pendidikan.

Ternyata, ada 14 universitas di Nusa Tenggara Timur yang masuk dalam pemeringkatan UniRank tahun 2023.

Bagus banget kan! Nah, kali ini kita akan membahas 6 universitas terbaik di Nusa Tenggara Timur menurut pemeringkatan UniRank.

Jadi, bagi kamu yang masih bingung mau kuliah di universitas mana, artikel ini bisa menjadi referensi yang bagus. Yuk, simak!

Baca Juga: 5 SMA Terbaik di Kota Cimahi versi LTMPT 2022, Siswa Jebolannya Banyak yang Berprestasi Guys!

6. Universitas Nusa Nipa

Di urutan keenam ada Universitas Nusa Nipa, kampus yang terletak di Jalan Kesehatan No.3, Beru, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur.

5. Universitas Muhammadiyah (Unmuh) Kupang 

Berikutnya, di peringkat kelima ada Universitas Muhammadiyah Kupang atau UNMUH Kupang.

Kampus ini terletak di Jalan K. H. Ahmad Dahlan, Kayu Putih, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Baca Juga: 7 SMA Keren di Kabupaten Klaten yang Paling Top, Kamu Masuk yang Mana?

4. Universitas Flores

Berada di posisi keempat ada Universitas Flores yang lokasinya terletak di Jalan Sam Ratulangi Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur.

3. Universitas Timor

Di peringkat ketiga ada Universitas Timor yang berada di Jalan El Tari KM.09, Kelurahan Sasi, Kota Kefamenanu, Nusa Tenggara Timur.

Baca Juga: Tentukan Masa Depan Pendidikanmu! Berikut 7 SMA Terbaik di Sidoarjo Menurut LTMPT 

2. Universitas Katolik Widya Mandira

Masuk ke urutan kedua, ada Universitas Katolik Widya Mandira yang berlokasi di Jalan Jenderal Achmad Yani No.50-52, Merdeka, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.

1. Universitas Nusa Cendana (UNDANA)

Dan akhirnya, kampus yang berada di peringkat pertama adalah Universitas Nusa Cendana atau UNDANA.

Kampus yang terletak di Jalan Adisucipto Penfui, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur ini berhasil menjadi yang terbaik di antara universitas lain di Nusa Tenggara Timur.

Baca Juga: Top 3 SMA Unggulan di Kota Yogyakarta, Nomor 3 Peringkat 11 Nasional Loh!

Bagi kamu yang ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi, memilih kampus yang tepat tentu sangat penting.

Peringkat universitas bisa menjadi pertimbangan dalam memilih kampus. Oleh karena itu, pemeringkatan UniRank bisa menjadi referensi yang sangat berguna.

Namun, tentu saja kamu juga harus mempertimbangkan faktor-faktor lain seperti fakultas, biaya, akreditasi, dan lain-lain.

Nah, itu tadi ulasan mengenai 6 universitas terbaik di Nusa Tenggara Timur menurut UniRank tahun 2023.

Semoga bermanfaat ya bagi kamu yang sedang mencari referensi universitasdi Nusa Tenggara Timur. ***

Editor: Shezan Syafiqah Farnaz

Sumber: Unirank


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini