Sinopsis Film Netflix 'The Tearsmith' yang Trending Google Sepekan Terakhir ini

- 12 April 2024, 17:00 WIB
Poster film Tearsmith yang trending Google dalam sepekan terakhir
Poster film Tearsmith yang trending Google dalam sepekan terakhir /Netflix/

MANADOKU.COM - "The Tearsmith" merupakan salah satu film yang sedang trending di mesin pencarian Google pada seminggu terakhir ini. Film ini telah tayang di Netflix, sejak Kamis, 4 April 2024.

Film yang berdurasi 1 jam 43 menit ini bergenre fantasi-romantis ini disutradarai oleh Alessandro Genovesi, dan diperankan oleh sejumlah aktor muda.

Di antara aktor muda itu adalah Simone Baldasseroni sebagai Rigel Wilde, Caterina Ferioli sebagai Nica, Dana Melanie, Eco Andriolo Ranzi, Sabrina Paravicini, Alessandro Bedetti, Roberta Rovelli, Orlando Cinque, Nicky Passarella, dan juga Sveva Romana Candelletta

"The Tearsmith" sendiri merupakan film yang diadaptasi dari novel Italia karya Erin Doom berjudul Fabbricante di Lacrime, yang berarti Pembuat Air Mata atau Tearsmith.

Baca Juga: Sinopsis Film ‘Critical Eleven’, Adaptasi dari Novel Ika Natasaa

Sinopsis

The Tearsmith menceritakan dua orang anak yang dibesarkan di panti asuhan. Nica adalah anak gadis yang penurut, baik hatinya, dan mempunyai impian agar suatu saat nanti bisa mempunyai keluarga yang sangat menyayanginya.

Sementara Regal adalah anak laki-laki yang berpenampilan bagaikan penyihir, membuat siapa saja yang melihatnya akan terpikat dengan ketampanan yang dimilikinya.

Dia juga pandai dalam bermain piano. Namun meski memiliki banyak keunggulan, Rigel sebenarnya menutupi sifat keji dan kelam yang penuh dengan teka-teki.

Makanya, dia berupaya untuk menjaga jarak dengan Nica agar tidak terjadi hal-hal yang tak baik.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x