3 Bandara ini Kena Dampak Erupsi Gunung Ruang, Satu Ada di Gorontalo

- 30 April 2024, 16:03 WIB
Tampak pesawat Citilink yang terparkir Bandara Sam Ratulangi Manado diselimuti abu vulkanik Gunung Ruang
Tampak pesawat Citilink yang terparkir Bandara Sam Ratulangi Manado diselimuti abu vulkanik Gunung Ruang /Datsir /JOURNALTELEGRAF

MANADOKU.COM - Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Bandara Djalaluddin Gorontalo, dan Bandar Udara Tahuna, terpaksa menutup operasional mereka sementara ini.

Penutupan ini disebabkan oleh erupsi Gunung Ruang yang terjadi pada Selasa, 30 April 2024, dini hari sekitar pukul 02.00 Wita.

Bandara Sam Ratulangi Manado telah mengumumkan penutupan hingga Rabu, 1 Mei 2024, pukul 12.00 WITA, sesuai dengan Notice To Airmen (NOTAM) nomor A1148/24.

Sementara itu, Bandara Naha di Tahuna dan Bandara Djalaluddin Gorontalo juga mengalami penutupan sementara akibat abu vulkanik Gunung Ruang.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Penutupan Sementara Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang

"Penutupan sementara Bandara Djalaluddin Gorontalo diperpanjang sampai dengan Rabu, 1 Mei 2024 Pukul 12:00 WITA.

Penutupan sementara ini diakibatkan oleh Aktivitas Abu Vulkanik Gunung Ruang, Kab. Sitaro, Sulawesi Utara," catat akun Instagram @djalaluddin_airport.

GM PT Angkasa Pura I Bandara Sam Ratulangi Manado, Maya Damayanti, menyatakan bahwa langkah ini diambil sebagai tindakan pencegahan terhadap dampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara, termasuk penyebaran abu vulkanik.

"Penumpang dan pihak terkait diimbau untuk memperhatikan perkembangan situasi dan menyesuaikan rencana perjalanan dengan penutupan ini," kata Maya.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini