Perangi Stunting, Alfamidi Salurkan Paket Nutrisi untuk Anak di Ternate Untuk Ketiga Kalinya

- 3 April 2024, 14:24 WIB
Penyerahan paket nutrisi Alfamidi
Penyerahan paket nutrisi Alfamidi /Istimewa/

MANADOKU.COM - Alfamidi, bersama dengan BKKBN Maluku Utara dan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Ternate, kembali menyalurkan paket nutrisi untuk anak-anak yang mengalami stunting di Kota Ternate.

Kegiatan ini merupakan yang ketiga kalinya dilakukan dan bertempat di Toko Alfamidi Cabang Cengkeh Afo, Kelurahan Maliaro, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara.

Branch Manager Alfamidi Manado, Achmad Basuki, menyatakan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan dalam membantu mengatasi stunting.

"Ini merupakan komitmen perusahaan yang telah dilakukan sejak November 2023 dan akan berlanjut hingga enam kali," ujarnya, dalam keterangan tertulis yang diterima di Manado, Rabu 2 April 2024.

Baca Juga: Jelang Lebaran 2024, Satgas Pangan Bersama Bulog Pastikan Ketersediaan Beras dan Minyak Goreng di Manado

Menurutnya, penanganan stunting bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga tanggung jawab semua pihak.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas PPKB Kota Ternate, H. Rajman Makka, berharap agar bantuan paket nutrisi berupa telur dan susu tersebut dapat digunakan dengan baik untuk pertumbuhan dan perkembangan gizi para anak penerima.

Dia juga menekankan agar bantuan tersebut tidak digunakan untuk keperluan lainnya.

Rajman berharap bahwa program Corporate Social Responsibility (CSR) dari Alfamidi ini dapat memberikan dampak positif dalam menurunkan angka stunting di Kota Ternate.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x