Bocoran Spesifikasi, Harga dan Tanggal Rilis OPPO Reno8 T, 'The Portrait Expert'

- 26 Januari 2023, 21:32 WIB
Bocoran spesifikasi, harga dan tanggal rilis OPPO Reno8 T
Bocoran spesifikasi, harga dan tanggal rilis OPPO Reno8 T /OPPO/

MANADOKU, Pikiran Rakyat - Oppo memastikan akan segera meluncurkan ponsel terbarunya, Oppo Reno8 T dalam waktu dekat ini di Indonesia.

Kehadiran Oppo Reno8 T ini akan jadi pelengkap keluarga seri Reno8 yang telah lebih dulu sukses.

Meski demikian, spesifikasi ponsel yang satu ini sudah bocor di beberapa negara luar, meski pihak perusahaan belum mengumumkannya secara resmi.

Oppo sendiri telah mengungkap desain dan varian warna pada seri ini melalui situs resminya.

Baca Juga: SEGERA HADIR di Indonesia, Smartphone Gaming Harga 10 Jutaan Red Magic 8 Pro

Dalam situs resminya, Oppo.com, ponsel yang dilabeli dengan tagline "The Portrait Expert" hadir dalam dua varian, yaitu 4G maupun 5G.

Desain pada bagian belakangnya ada dua, yang pertama berdesain Glow ikon Oppo dan yang lainnya dalam bahan seperti kulit berwarna oranye.

Kemungkinan varian kulit oranye dan Midnight Black adalah Oppo Reno8 T 4G sedangkan bagian belakang berwarna-warni dengan desain Oppo Glow adalah Reno8 T 5G.

Untuk persoalan fotografi, kedua varian dari ponsel ini sepertinya menggunakan pengaturan tiga kamera yang sama di bagian belakang, dan kamera potret 100 MP.

Selain itu, dikonfirmasi juga bahwa Reno8 T akan menampilkan fitur pengisian daya SUPERVOOC, meski kecepatan pengisian pastinya tidak disebutkan.

Oppo memang selalu melahirkan ponsel dengan keunggulan pada aspek kamera. Pun dengan Reno8 T yang disebut memiliki kemampuan zoom mikroskopis.

Adapun Gadgetsnow mengatakan bahwa Oppo Reno8 T akan diluncurkan di India pada 19 April 2023. Namun sekali lagi informasi tersebut belum resmi.

Ponsel ini dikatakan akan hadir dengan layar 6,67 inci (16,94 cm) imersif dan resolusi 1080 x 2400 Piksel sehingga dapat menonton video atau bermain game dengan tampilan sebening kristal.

Selain itu, ponsel tersebut dikabarkan memiliki varian RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB.

Spesifikasi kamera ponsel yang akan datang ini sangat mengesankan. Di bagian depan, ponsel ini disebut-sebut memiliki kamera 16 MP untuk selfie dan melakukan panggilan video.

Smartphone besutan Oppo ini juga disebut-sebut akan dibekali prosesor Octa core (2.2 GHz, Dual core, Kryo 660 + 1.7 GHz, Hexa Core, Kryo 660) sehingga performanya mulus dan bebas lag saat mengakses banyak aplikasi dan bermain game dengan grafis yang intens.

Tidak hanya itu, ponsel ini dapat menjalankan sistem operasi Android v13 dan memiliki baterai 5000 mAh.

Berbagai opsi konektivitas pada Oppo Reno8 T disebut-sebut termasuk WiFi - 4 (802.11 b/g/n), Hotspot Seluler, Bluetooth - v5.3, dan 5G tidak didukung di India, 4G didukung di India, 3G, 2G.

Selain itu, terdapat juga Sensor cahaya, Sensor jarak, Akselerometer, Kompas, dan Giroskop.

Oppo Reno8 T di India kemungkinan akan dijual dengan harga Rs 29.990 atau Rp5.504.500 dan dikabarkan secara tidak resmi akan meluncur pada 19 April 2023.***

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini