Sambut Ramadhan 1444 Hijriah, Ada Pagelaran Seni Hadrah di Manado Pekan ini

- 16 Maret 2023, 09:55 WIB
Salah satu kelompok kesenian sedang memainkan Hadrah
Salah satu kelompok kesenian sedang memainkan Hadrah /Tangkap layar/Channel Youtube GA MEDIA

MANADO, Pikiran Rakyat - Forum Silaturahmi Hadrah Se-Kota Manado dan Sekitarnya akan menggelar pagelaran seni hadrah, pada akhir pekan ini.

Rencananya, pagelaran seni hadrah ini akan dilaksanakan oleh Forum Silaturahmi Hadrah Se-Kota Manado dan Sekitarnya di Masjid Al-Furqan Lorong Pencak, Manado.

Menurut Ketua Forum Silaturahmi Hadrah Se-Kota Manado dan Sekitarnya Sakti Sutanzah Kader, acara ini bakal berlangsung meriah karena akan diikuti oleh 20 tim hadrah.

Baca Juga: MUI Kota Manado Sampaikan Maklumat Sambut Bulan Ramadhan 1444 Hijriah, Ini 11 Poin Pentingnya

"Bukan hanya dari kota Manado tapi juga ada dari luar Manado," ujar Sakti, sapaan akrabnya, pada Rabu 15 Maret 2023 kemarin.

Dia menjelaskan, pagelaran seni hadrah ini merupakan salah satu bentuk syiar Islam dan bagian dari kegiatan untuk menyambut bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah.

"Acara ini juga akan dirangkaikan dengan launching Forum Silaturahmi Hadrah Se-Kota Manado dan Sekitarnya," ungkapnya, menjelaskan.

Sakti pun mengajak umat Islam yang ada di Kota Manado untuk bisa ikut menghadiri dan meramaikan acara tersebut.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x